Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kick Andy, Talkshow Inspiratif Kebanggaan Bangsa

Kick Andy
Kick Andy adalah sebuah program talkshow yang dipandu oleh wartawan senior Andy F. Noya di Metro TV. Acara ini disiarkan perdana pada tanggal 1 Maret 2006. Hingga saat ini, Kick Andy menjadi salah satu tayangan favorit dan inspiratif bagi masyarakat Indonesia. Program ini mengudara setiap hari Jumat pukul 20:05 WIB dan ditayangkan ulang pada hari Minggu pada pukul 13:30 WIB.

Adapun gaya dan cara penyampaian program ini mirip dengan acara Oprah yang dibawakan oleh Oprah Winfrey. Bahkan, Andy F. Noya sendiri awalnya ragu bisa membawakan acara ini dengan mengatakan:

“Saya tertawa geli ketika teman-teman di Tim Kick Andy mengajukan konsep talkshow ala Oprah Winfrey. Bagaimana mungkin saya membawakan acara yang lebih tepat untuk pembawa acara perempuan?”

Sekilas tentang Kick Andy

Acara ini menyajikan kisah kehidupan nyata yang informatif, edukatif dan inspiratif. Tamu atau narasumber yang diundang dari kalangan manapun, tidak ada batasan tertentu sehingga banyak cerita seru dan tak teduga seputar kehidupan masyarakat seluruh Indonesia yang dibagi dalam acara tersebut. Dalam pembawaannya, Andy F. Noya selaku host mempunyai karakter dan gaya bahasa yang unik dan khas. 

Dalam setiap poin pertanyaan yang bersifat langsung, formal, dan jujur namun tidak sarkastik terkadang mengundang tawa sehingga para narasumber merasa nyaman dan terbuka ketika menjawab pertanyaan yang dilontarkan. Di akhir acara, Kick Andy biasanya membagi-bagikan buku gratis karangan orang ternama dan best seller kepada para penonton yang hadir di studio. Tak jarang pula, Kick Andy mengundang band, penyanyi solo, atau musisi ternama untuk tampil di akhir acara. Bagi para pemirsa di rumah, mereka bisa memperoleh buku gratis tersebut dengan mengunjungi situs resmi Kick Andy. 

Dalam situs resmi Kick Andy, Bung Andy, sapaan akrab Andy F. Noya, menuturkan bahwa konsep dasar tayangan tersebut adalah untuk mengasah hati para penontonya. Oleh karena itu, program Kick Andy memang tidak bertujuan untuk menghadirkan konfrontasi antara dua belah pihak yang berseberangan. Namun, program ini lebih mengarah ke suatu tayangan yang mengulas suatu peristiwa dengan sudut pandang yang berbeda. Harapannya, penonton diajak turut serta merasakan dengan hati serta mengambil hikmah dan pelajaran dari peristiwa tersebut.

Bung Andy sendiri sempat mengungkapkan rasa kekecewaan dan sakit hati sebagian penonton yang menyaksikan acara tersebut manakala tayangan Kick Andy mengangkat topik dengan sudut pandang yang benar-benar berbeda dari biasanya. Misalnya, topik tentang PKI dan penculikan para aktivis, trilogy Habibie, Prabowo, dan Wiranto, atau bahkan tentang kematian aktivis HAM Munir.

Penghargaan Kick Andy Show

Talkshow Kick Andy pernah memperoleh beberapa bergengsi di Tanah Air, diantaranya pernah memenangkan penghargaan Panasonic Gobel Award pada tahun 2009 dengan kategori Program Talkshow. Pada tahun 2011, Kick Andy kembali dinominasikan dalam penghargaan yang sama dengan kategori Program Talkshow Berita. Setahun kemudian, Kick Andy akhirnya meraih penghargaan dalam ajang Panasonic Gobel Award dengan kategori Program Talkshow Berita terbaik.

Cara Menonton Kick Andy di Studio

Mengingat antusiasme masyarakat untuk bisa menyaksikan langsung acara Kick Andy di studio sangat tinggi, Tim Kick Andy membuka pendaftaran secara online bagi masyarakat umum baik perorangan maupun kelompok. Caranya, isi formulir pendaftaran di http://www.kickandy.com/daftarnonton/, selanjutnya Tim Kick Andy akan segera menghubungi Anda via email seminggu sebelum shooting/recording. Baca juga artikel menarik lainnya tentang: Mata Najwa