Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Tips Karir untuk Anda yang Masih Berusia 20-an

Usia 20 tahun adalah usia dimana Anda mungkin telah merasa tepat waktunya untuk meniti karir. Usia 20 tahunan adalah usia yang tepat saat sekolah telah selesai, dan saatnya untuk mencari pekerjaan yang tepat dan sesuai dengan minat dan keinginan Anda.

Namun terkadang, karena satu dan lain hal, pemilihan karir tak semudah yang dibayangkan. Anda akan dihadapkan dengan pilihan pekerjaan yang banyak dan bermacam-macam. Banyak perusahaan yang memberikan dan menawarkan peluang kerja yang beraneka macam, dan tentunya beragam, namun hal tersebut justru membuat Anda bingung.
10 Tips Karir untuk Anda yang Masih Berusia 20-an
via uai.ac.id
Karir yang baik tentunya harus dipersiapkan sedini mungkin. Mengapa demikian? Sebab, Anda akan mendapatkan banyak waktu untuk mempersiapkan karir Anda di masa depan bila Anda memulai mempersiapkan apa yang menjadi passion Anda dari sekarang. Tapi, hal tersebut tak mudah. Daripada Anda bingung harus bagaimana, beberapa tips karir di bawah ini mungkin dapat membantu Anda yang berusia 20 tahun untuk mempersiapkan karir.

1. Selalu berterima kasih
Jika seseorang telah melakukan Anda dengan baik, luangkan waktu untuk mengungkapkan rasa terima kasih yang tulus melalui pesan, email, teks, atau beberapa kata dan jangan lupa untuk senyum. Ini adalah cara yang ramah untuk memulai jejaring bisnis dan sosial Anda. Hal tersebut akan membantu Anda dalam meniti karir.

2. Selalu bersyukur
Apakah Anda sedang dalam keadaan terbaik, atau malah sebaliknya, Anda berada dalam keadaan terburuk, Anda harus tetap mensyukuri apa yang Anda dapatkan hingga detik ini. Selalu bersyukur akan membantu Anda untuk lebih memiliki pikiran yang jernih sehingga dapat membantu Anda untuk mempersiapkan masa depan Anda.

Simak juga: Daftar Pekerjaan Ini Diprediksi Bakal Punah di Tahun 2030

3. Jangan berekpektasi berlebihan
Jangan pernah mengharapkan orang lain untuk mengadvokasi kepentingan terbaik Anda atau untuk menavigasi keputusan besar dalam hidup Anda. Yang terpenting adalah jangan berekspektasi berlebihan terhadap orang-orang tersebut. Luangkan waktu apapun yang Anda perlu untuk melakukan riset, belajar dan untuk membuat pilihan terbaik Anda. Dari pilihan besar, membuat keputusan yang baik.

4. Pertahankan reputasi Anda
Mempertahankan reputasi profesional Anda adalah hal yang juga tak kalah penting. Jika ada, investasikan sedikit waktu untuk terus memelihara hubungan baik Anda dengan rekan-rekan. Anda tidak pernah tahu kapan Anda bahwa rekan-rekan Anda tersebut merupakan jembatan yang nantinya akan membantu Anda untuk meniti karir Anda dalam dunia bisnis.

5. Berpikir positif
Setiap malam sebelum tidur, cobalah untuk memikirkan tiga hal positif dimulai dari hal-hal yang paling kecil di sekitar Anda. Hal tersebut akan membuat Anda memiliki jiwa yang akan selalu siap menghadapi apapun rintangan dan halangan yang nantinya mungkin akan Anda hadapi saat meniti karir.

6. Selalu percaya diri
Memancarkan kepercayaan diri itu perlu meskipun Anda masih berusia muda. Rasa percaya diri dan optimis akan membuat Anda melihat segala sesuatu dengan sudut pandang positif. Kepercayaan diri juga akan memacu kepercayaan orang lain pula terhadap Anda.

7. Bergaullah dengan orang-orang yang baik
Kelilingi diri Anda dengan orang-orang yang memelihara Anda dan mendorong Anda. Hal ini berlaku baik dalam kehidupan profesional dan pribadi Anda. Seperti pepatah bilang: Jika Anda bergaul dengan penjual bunga, maka Anda akan ketularan wanginya.

8. Selalu murah hati
Jadilah murah hati dengan diri Anda sendiri dan orang di sekitar Anda. Anda akan merasa ringan dalam menjalani hidup Anda, dan juga Anda akan lebih mudah dalam meniti karir Anda.

9. Jangan takut menghadapi wawancara kerja

Anda harus tetap teguh dan merasa bahwa Anda layak untuk mendapatkan pekerjaan yang Anda inginkan tersebut meskipun Anda masih berusia muda yakni, 20 tahun. Anda tak boleh minder atau takut saat menghadapi wawancara pekerjaan di perusahaan yang Anda incar. Beri penampilan terbaik saat wawancara tersebut, niscaya Anda akan mendapatkan karir Anda.

Baca juga: 10 Kesalahan yang Harus Anda Hindari Saat Wawancara Kerja

10. Jangan takut pada kesalahan

Kesalahan adalah hadiah. Kenapa? Dengan melakukan kesalahan, Anda akan belajar dan memperbaiki kesalahan. Apakah pengalaman belajar, kecelakaan dalam pekerjaan, atau pengalaman buruk saat melamar pekerjaan, adalah kesalahan-kesalahan yang nantinya akan memberi pelajaran berharga dalam hidup Anda. (tn/kr)